Tagihan Listrik Naik Akibat Peralatan Elektronik Standby

RIAUINTEK

Tagihan Listrik Naik Akibat Peralatan Elektronik Mode Standby

Kondisi standby adalah kondisi dimana alat elektronik tidak off dan tidak on, dalam kondisi ini ternyata alat tersebut masih menyedot arus yang lumayan jika kita akumulasi dalam tiap bulannya, ini terdapat pada alat alat elektronik saat ini seperti TV, Air Conditioner, Charger HP atau Charger Laptop dan peralatan rumah tangga lainnya yang memiliki mode standby.

Dalam kondisi standby peralatan listrik tidak digunakan namun masih saja mengkonsumsi arus listrik Bahkan, beberapa peralatan listrik mengkonsumsi energi arus listrik yang tinggi walaupun dalam keadaan standby.

Berapa banyak energi yang dikomsumsi pada saat peralatan listrik standby?

Contoh :
Televisi (TV)
Posisi On atau nyala mengkonsumsi 200 watt,
Stand-by adalah sekitar 20 watt.
Jika tv hanya menyalaya 4 jam dalam satu hari dan standby 20 jam

  • Tagihan televisi anda dalam keadaan menyala adalah Rp.35.040/bulan
  • Tagihan televisi anda dalam keadaan standby adalah Rp.17.520/bulan
Cara mengatasinya?
Matikan peralatan listrik yang tidak perlu dengan mencabut steker listrik dari stop kontak dan jika anda malas mencabutnya pergunakan steker listrik yang ada saklarnya.

Seperti itulah pengaruh standby alat alat listrik pada tagihan listrik anda, jika terus menerus seperti ini dalam satu tahun berapa anda harus membayar tagihan listrik dalam keadaan standby saja. itu baru contoh pada televisi, belum peralatan elektronik lainnya yang mungkin mengkomsumsi arus standby yang lebih besar. sekian dulu artikel ini semoga bermanfaat bagi kita.
LihatTutupKomentar

Privasi