Cara Menghitung Daya Listrik yang dibutuhkan pada saat pasang baru

Cara Menghitung Daya Listrik yang dibutuhkan pada saat pasang baru

Dengan banyaknya pertanyaan yang masuk ke email saya tentang, cara menghitung daya listrik rumah?, daya listrik rumah pada umumnya berapa?, maka saya memberi sedikit masukan bagi yang emailnya gak sempat saya baca dan balas.

Untuk mengetahui kebutuhan listrik rumah tangga dan berapa daya listrik yang harus dipasang. perlu dilakukan rekapitulasi pemakaian daya listrik rumah tangga tersebut. anda hanya perlu membuat tabel sederhana tentang peralatan listrik apa saja yang akan dipakai, lampunya (mau pakai yang berapa watt), kotak kontaknya (berapa daya watt yang digunakan), dan peralatan listrik rumah tangga lainnya.
contoh tabel rekapitulasi daya:

Rekapitulasi Daya Listrik PLN
 
Jika anda seorang kontraktor bangunan, teknisi listrik atau tukang listrik. sebaiknya sebelum memasang listrik pada rumah tersebut tidak salah jika anda membuat rekapitulasi daya seperti diatas.

Jika sudah memiliki tabel rekapitulasi daya, maka dari situ kita bisa melihat jumlah kebutuhan daya untuk rumah tersebut, dan dari data itu juga kita bisa menyimpulkan daya listrik berapa yang harus kita ajukan ke PLN.

Perlu diketahui bahwa VA tidak sama dengan Watt. jadi jangan berpikiran 900 VA = 900 Watt, itu salah. Berikut tabel listrik VA ke Watt dengan faktor daya 0.8

VA
WATT
           450
            360
           900
            720
        1.300
        1.040
        2.200
        1.760
        3.500
        2.800
        4.400
        3.520
        5.500
        4.400
        6.600
        5.280
        7.700
        6.160



















Dari tabel diatas ini anda sudah bisa menentukan daya listrik pln yang harus dipasang dirumah tersebut. Jika Daya VA yang anda butuhkan tidak ada pada tabel diatas maka anda hanya perlu mengalikan (VA x 0.8), maka anda akan menemukan Watt yang sesuai keinginan untuk dipasang dirumah anda. Terimakasih semoga bisa menjawab pertanyaan yang tidak sempat saya balas.

LihatTutupKomentar

Privasi