MENGENAL KLASIFIKASI TEGANGAN LISTRIK

Klasifikasi Tegangan Listrik

Tegangan listrik merupakan beda potensial antara dua titik. Tegangan listrik dibangkitkan dari pembangkit listrik. Ada beberapa klasifikasi jenis tegangan listrik, yaitu tegangan sangat rendah, tegangan rendah, dan lain-lain. Tegangan tersebut perlu diketahui karena pada spesifikasi suatu kabel listrik juga mempunyai batasan arus yang bisa mengalir pada kabel tersebut.

Klasifikasi Besar Tegangan Listrik, Tegangan Rendah (TR), Tegangan Menengah (TM), Tegangan Tinggi (TT), dan Tegangan Ekstra Tinggi (TET), Apakah kita tahu batasan tegangan pada tiap-tiap klasifikasi tegangan tersebut. Jika kita biasa mendengar bahasa umumnya seperti TR, TM, TT, TET dan istilah modernnya seperti LV, MV, HV, HEV sebenarnya itu sama.

Berikut ini klasifikasi Tegangan Listrik untuk anda ketahui, Klasifikasi tegangan Listrik tersebut meliputi:
  • Tegangan Sangat Rendah

Tegangan Sangat rendah ini berkisar sampai 50 Volt.

  • Tegangan Rendah (TR) atau (Low Voltage = LV)
Tegangan rendah berkisar antara 50 volt – 1000 volt (1 KV).

Jenis kabel yang digunakan juga harus mampu dialiri tegangan listrik 50 Volt – 1000 Volt (1 KVolt).

  • Tegangan Menengah (TM) atau (Medium Voltage= MV)

Tegangan Menengah atau MV berkisar 1000 Volt (1 KV) – 36.000 Volt (36 KV).
Jenis kabel yang digunakan juga harus mampu digunakan pada tegangan 1 KV – 36 KV.

  • Tegangan Tinggi (TT) atau (High Voltage =HV)

Tegangan Tinggi atau High Voltage berkisar 36 KV – 150.000 Volt (150 KV).
Jenis kabel yang digunakan juga harus mampu digunakan pada tegangan diatas 36KV – 150 KV.

  • Tegangan Ekstra Tinggi (TET) atau (High Extra Voltage =HEV)

Tegangan berkisar antara diatas 150 KV – 750 KV.
Jenis kabel yang digunakan juga harus mampu digunakan pada tegangan diatas 150KV – 750 KV.

  • Tegangan Ultra Tinggi atau (High Ultra Voltage =HUV)

Tegangan Ultra Tinggi (High Voltage) berkisar diatas 750 KV.
Jenis kabel yang digunakan juga harus mampu digunakan pada tegangan diatas 750KV.

Dari klasifikasi Besar Tegangan Listrik diatas tentu kita sudah tahu batasan tegangan pada setiap klasifikasi dan bisa menetukan besar kabel yang dapat mengalirkan tegangan tersebut. untuk mengetahui besar kabel anda bisa melihat tabel KHA (Kuat Hantaran Arus) silahkan anda cari pada artikel blog ini. Terimakasih, semoga artikel ini bermanfaat...

LihatTutupKomentar

Privasi